7 Kisah Cinta Paling Favorit

Banyak banget ya film, sinetron, novel, dsb yang mengangkat tema percintaan.. Selalu menarik untuk disimak. Well, kali ini aku akan membahas tentang 7 kisah cinta paling favorit, menurut aku pribadi tentunya. Hhehehe...

1. LEGALLY BLONDE (ajah)
Aku suka filmnya happy ending! Apapun bisa diubah oleh Elle Wood untuk mendapatkan pria idamannya, tapi tidak kecintaannya pada warna pink. Akhirnya, Elle Wood malah menemukan lelaki yang jauh lebih baik dan menerima dia apa adanya. Pria idamannya? Kelaut ajee.. Hhaha...

2. A CRAZY LITTLE THING CALLED LOVE
Cinta pertama yang mengubah hidup seseorang menjadi lebih baik. Cinta itu butuh kesabaran. Seperti pasangan ini yang menunggu hingga 9 tahun untuk dapat saling mengakui perasaan cinta mereka yang selama ini tersimpan rapi di relung hati yang terdalam. #eeaaaa

3. NODAME CANTABILE
ini sih namanya jodoh! Pasangan ini diceritakan memiliki perbedaan yang jauuuhh sekali bagaikan langit dan bumi. Dari gaya hidup, cara berfikir dan kerapihan juga sih. Namun mereka memiliki 1 kesamaan, yaitu kecintaannya pada musik. Yak! Musiklah yang menyatukan cinta mereka.

4. AINUN - HABIBIE
ini sih udah banyak yang recommend ya.. aku juga suka sama kisah cinta mereka. Ralat deh. Harusnya ini film bertema cinta yang terbaik! Hehe... kisah cinta mereka mulus. Mereka menikah, kedua pihak keluarga sangat senang dengan pernikahan mereka. Ibu Ainun menjadi sosok teladan yang baik untuk seorang istri sekaligus ibu. Bahkan kisah cinta mereka jauh jauh jauuuh lebih bagus daripada kisah cinta raja Henry VIII, ayahnya ratu Elizabeth I.

5. KIMI NO TODOKE
kisah cinta dan persahabatan yang tulus banget.. Aku suka saat pertama kali Kazehaya bertemu Sadako. Menurutku itu sangat natural, masuk akal dan so sweet... Sadako juga punya inner beauty yang bener-bener oks sih :D

6. MY SISTER KEEPER
ini tentang cinta di dalam keluarga. Kekeluargaan yang sangat kuat, dramatis dan so sweet.. :')

7. TOM AND JERRY
Mereka seperti ditakdirkan untuk bersama. Sesering apapun mereka bertengkar, mereka tak pernah berpisah.
Published with Blogger-droid v2.0

2 comments:

  1. hah? masa sih the notebook salah paham smp kakek nenek?
    mereka (Noah dan Allie) udah nikah koq. trus pas udah tua si Allie hilang semua ingatan gt ttg kisah cintanya sama Noah, sampe hampir sakit jiwa. trus si Noah pura2 jadi penghibur Allie, ngedongeng ttg kisah cinta mereka yang dulu dulu gt smp si Allie inget.
    The Notebook banyak adegan vulgarnya.

    Di postingan ini cuma nomor 1 yang belum aku tonton :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. aku baru nonton the notebook. ga bagus! not recommended banget deh pokoknya. Aku ganti aja jadi Ainun - Habibie :D

      Delete

Search This Blog